Rabu, 27 April 2016

Berbagi Inspirasi Melalui Tulisan

Materi bukanlah tujuan utama saya menjadi penulis.  Keinginan terbesar saya  adalah menularkan banyak spirit melalui tulisan pada semua perempuan.   Saya ingin tulisan saya dapat menyemangati para perempuan untuk terus bergiat dan produktif melalui menulis.

Mengapa harus dengan menulis?  Dengan menulis para perempuan bisa mengaktualisasikan dirinya secara sehat baik jasmani maupun rohani.  Perempuan bisa tetap produktif tanpa harus keluar rumah, apalagi meninggalkan tugas utama sebagai manajer rumah tangga. 

Sebagai seorang manajer, tentu saja perempuan diharapkan expert di bidangnya, dari mulai mengasuh dan mendidik anak, memasak, membersihkan rumah, mencuci, serta melayani suami.  Sungguh tanggung jawab yang tidak mudah.  Terlebih jika selain sebagai ibu rumah tangga juga mempunyai karir di luar rumah.

Terlepas perempuan tersebut ibu rumah tangga ataupun berkarir di luar rumah, semua perempuan harus menulis.  Karena menulis melatih kita untuk tak berhenti berkreasi, memicu otak kita dalam merangkai imajinasi.  Menulis adalah sarana para perempuan untuk saling berbagi inspirasi.

Tak hanya untuk berbagi dengan orang lain, menulis berarti berbagi untuk diri sendiri, memberikan pembelajaran bagi diri sendiri.  Menulis adalah cara kita belajar yakni belajar dari tulis yang dibuat untuk terus mengembangkan diri ke hal-hal yang positif.  Menulis itu bagaikan menasihati diri sendiri.

Seorang perempuan penulis yang berkarakter kuat, tak berhenti belajar, religius serta memiliki banyak cinta akan menghasilkan tulisan yang mampu mempengaruhi dan mengubah pemikiran dan tindakan semua orang yang membacanya.

Apakah semua perempuan berbakat menulis?  Tak sedikit yang meragukan kemampuan menulis seorang perempuan.  Saya yakinkan Anda semua, MENULIS tak perlu bakat, siapapun bisa menjajaki profesi ini.

Berangkat dari keyakinan ini saya berani mendirikan Sekolah Perempuan.  Sekolah yang mendidik para perempuan untuk menjadi penulis dengan tak melihat latar belakang keluarga, pendidikan maupun pekerjaan. Dan terbukti, hingga kini sekolah perempuan telah berhasil mencetak banyak perempuan penulis yang hebat.


Jadi semangatlah menulis wahai perempuan Indonesia.  Jangan pernah berhenti menulis dan jangan pernah puas menulis  Mari kita terus berbagi inspirasi melalui tulisan!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar